Peduli Lingkungan, UKMK Batik Sawit “Smart Batik” Bersama Pensil Terbang Tanam Ratusan Mangrove di Pantai Baros

Delegasi Indonesia dalam Innovation Festival 2024 di Suzhou, China tersebut menambahkan semenjak menjadi mitra Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) dan mengembangkan batik sawit, Ihsan menyadari bahwa ternyata banyak potensi alam Indonesia yang dapat dimanfaatkan dalam industri batik ramah lingkungan.

BERITA

HLS Redaksi

22 April 2025
Bagikan :

Yogyakarta, HAISAWIT - UKMK Batik Sawit, CV. Smart Batik Indonesia, berkolaborasi dengan Komunitas “Pensil Terbang” melakukan kegiatan penanaman mangrove di Pantai Baros, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta pada tanggal 5-6 April 2025. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen dari Smart Batik dan Pensil Terbang terkait kerusakan lingkungan. Kegiatan dimulai dengan menginap di rumah warga sekitar pada tanggal 5 April 2015 dan dilanjutkan dengan penanaman ratusan bibit mangrove pada esok harinya.

CEO Batik Sawit “Smart Batik”, Miftahudin Nur Ihsan (Ihsan) menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan karena selama ini batik selalu identik dengan kerusakan lingkungan.

“Ini merupakan salah satu komitmen kami untuk lebih mencintai lingkungan dan mengembangkan industri batik ramah lingkungan karena selama ini batik dikenal merusak,” ungkap alumni UNY dan UGM tersebut.

Delegasi Indonesia dalam Innovation Festival 2024 di Suzhou, China tersebut menambahkan semenjak menjadi mitra Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) dan mengembangkan batik sawit, Ihsan menyadari bahwa ternyata banyak potensi alam Indonesia yang dapat dimanfaatkan dalam industri batik ramah lingkungan.

“Semenjak bermitra dengan BPDP, kami terdorong untuk terus mengeksplorasi potensi dari perkebunan Indonesia yang dapat dimanfaatkan di Industri Batik. Saat ini kami mengembangkan berbagai pewarna alami yang ramah lingkungan serta menggunakan lilin batik (malam) dari hasil samping pengolahan minyak sawit yang juga lebih ramah lingkungan.”

Founder Pensil Terbang, Andi Purnawan Putra, menyambut baik komitmen yang ditunjukkan oleh Smart Batik Indonesia pada kelestarian lingkungan.

“Kami senang, Mas Ihsan dan Smart Batik mau berkolaborasi untuk kegiatan ini. Salah satu tujuan penanaman mangrove ini adalah untuk melindungi pantai dari pengikisan. Tumbuhan mangrove merupakan salah satu jenis tumbuhan yang memiliki akar kokoh yang dapat meredam gelombang besar termasuk tsunami,” ungkap dosen STPI Bina Insan Mulia tersebut.

Andi menambahkan bahwa kegiatan ini melibatkan anak-anak muda dan merupakan salah satu bentuk edukasi untuk lebih mencintai lingkungan.

”Kami di Pensil Terbang rutin melakukan kegiatan-kegiatan positif semacam ini. Kami ingin mendorong generasi muda untuk terus berkarya dengan tetap memperhatikan masyarakat dan lingkungan sekitar. Rencananya bulan depan akan kami adakan lagi kegiatan serupa bersama Smart Batik,” tutup Andi.

Bagikan :

Artikel Lainnya