Menteri Pertanian dorong hilirisasi demi nilai tambah sawit Indonesia di pasar global.
Arsad Ddin
21 September 2024Menteri Pertanian dorong hilirisasi demi nilai tambah sawit Indonesia di pasar global.
Arsad Ddin
21 September 2024Foto: ditjenbun.pertanian.go.id
Tangerang, HAISAWIT – Dalam rangkaian acara Perkebunan Indonesia Expo (Bunex) 2024, PodcastBUN kembali menjadi sorotan dengan mengangkat tema hilirisasi sawit untuk meningkatkan daya saing industri nasional. Acara yang berlangsung selama tiga hari, sejak Kamis (12/09/2024) hingga Sabtu (14/09/2024), berhasil menarik perhatian para pelaku industri sawit dari berbagai kalangan.
Seperti diberitakan dalam laman resmi Ditjenbun, Jumat (20/09/2024), PodcastBUN Bunex 2024 kali ini menghadirkan narasumber dari berbagai sektor perkebunan. Salah satunya adalah Hendro Kertiko, Ketua Umum Forum Pemuda Sawit Indonesia (FPSI), yang membahas pentingnya program pengembangan sumber daya manusia (SDM) untuk mendukung keberlanjutan industri sawit.
“Pengembangan SDM kelapa sawit ada program mengajar, memberdayakan alumni untuk menjadi pemateri mengajar teknis kelapa sawit. Program lainnya yaitu program kelapa sawit baik, deforestrasi dan dalam penerapan perkebunan sawit secara sustainable. Selain itu juga turut membicarakan tentang kampanye sawit baik dengan cara mengadakan forum diskusi, yang membahas mitos maupun fakta mengenai kelapa sawit,” ujarnya, seperti diberitakan dari laman resmi Ditjenbun, Jumat (20/09/2024).
Di acara yang sama, Hasiholand Sihombing, pakar perkebunan kelapa sawit, membahas pentingnya Sertifikasi Indonesian Sustainable Palm Oil (ISPO) sebagai alat untuk memperbaiki citra industri sawit.
“Alasan adanya ISPO adalah untuk mengubah image perkebunan sawit, dimana perkebunan kelapa sawit harus dipastikan turut memperhatikan dari segi budidaya, lingkungan maupun pekerja di bidang perkebunan sawit,” ujarnya.
Ia juga menekankan bahwa sertifikasi ISPO mampu menjadi nilai tambah bagi perusahaan yang ingin bersaing di pasar global. Dalam diskusi lebih lanjut, Hasiholand menambahkan bahwa penerapan ISPO juga memberikan keuntungan bagi semua pihak, baik dari sisi perusahaan maupun petani.
Menutup diskusi, Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, dalam pernyataannya menegaskan pentingnya hilirisasi dalam industri sawit.
“Kita harus dorong hilirisasi, karena dengan hilirisasi kita bisa mendapatkan added value, kita ini negara besar, sawit kita terbesar dunia, apalagi kalau kita bersinergi dengan negara-negara lain,” ujarnya.
PodcastBUN Bunex 2024 berhasil menggugah kesadaran para peserta akan pentingnya hilirisasi dan keberlanjutan dalam industri sawit, serta mendorong semua pihak untuk lebih memperhatikan nilai tambah yang dapat diperoleh dari rantai pasok sawit yang lebih maju dan terintegrasi.***